Hesperian Health Guides

Penambangan yang bertanggung jawab

Pada bab ini:

Saat ini Bank Dunia dan badanbadan internasional lainnya mempromosikan apa yang mereka sebut “penambangan yang berkelanjutan”. Tetapi penambangan skala besar selalu bersifat merusak dan mineral yang dapat ditambang secara aman jumlahnya terbatas. Pertambangan adalah industri yang “naik turun”, artinya industri ini menjanjikan kekayaan bila ditemukan sebuah cadangan mineral baru, tetapi hal ini akan diikuti oleh kemiskinan yang parah bila mineralnya sudah habis. Sampai saat ini, belum ada yang bisa dikatakan sebagai “penambangan yang berkelanjutan”.

Meski penambangan mungkin tidak dapat dilakukan dengan cara yang benar-benar berkelanjutan, namun penambangan dapat dilakukan dengan cara yang tidak terlalu merusak dan lebih membawa manfaat bagi pekerja dan komunitasnya.

A man speaks with a young girl beside a billboard that says: "A Diamond is Forever, DeBeers."
Lahan kita juga telah dihancurkan untuk selamanya!

Mengembangkan perencanaan lingkungan dan sosial

Semua operasi tambang harus memasukkan sebuah rencana untuk melindungi lingkungan dan mendukung kebutuhan komunitas. Perusahaan-perusahaan pertambangan ingin menggali kekayaan sebanyak mungkin dengan biaya seminim mungkin, sehingga tekanan dari masyarakat akan sangat diperlukan untuk memaksa pengusaha penambangan membuat perencanaan seperti ini. Agar setiap rencana berjalan efektif, masyarakat di sekitar komunitas harus dilibatkan dalam setiap tahap pengambilan keputusan. Sebuah perencanaan yang bertanggung jawab akan memasukkan:

  • sebuah analisa mengenai dampak lingkungan (Amdal) yang dilaksanakan dengan partisipasi komunitas yang akan terkena dampaknya.
  • pelayanan sosial seperti klinik-klinik kesehatan dan sekolah-sekolah, dan menyediakan air minum yang bersih, sanitasi, dan pelayanan penting lainnya.
  • pelayanan kesehatan yang lengkap dan bersifat jangka panjang bagi para penambang, keluarga mereka, dan komunitas yang terkena dampaknya.
  • sebuah rencana penutupan tambang, perbaikan lahan, dan penyediaan lapangan kerja yang aman dan berkelanjutan bagi mereka yang pernah bekerja di tambang.


Halaman ini telah diperbarui pada tanggal:17 Nov 2022