Hesperian Health Guides

Jangan bawa bahaya dari tempat kerja ke rumah

Pada bab ini:

A child reaches toward a locked cupboard labelled "work supplies."
Menyimpan bahan-bahan kerja yang beracun dalam lemari terkunci akan mengamankannya dari jangkauan anak-anak.

Orang yang menggunakan bahan-bahan beracun dalam pekerjaannya sebagai buruh tani, pekerja tambang, petugas kesehatan, dan pekerja pabrik sering membawa pulang bahan beracun di pakaian dan di tubuhnya. Ini akan membahayakan pekerja dan semua orang di rumah. (Untuk menghindari resiko ini Cara mengurangi bahaya menggunakan pestisida; Mencegah dan mengurangi bahaya dari bahan beracun; dan Pertambangan dan kesehatan.)

Banyak gangguan kesehatan yang disebabkan oleh pekerjaan yang diselesaikan di rumah dengan bahan-bahan beracun dan mesin-mesin berbahaya, seperti merakit elektronik atau tekstil, atau membongkar baterai atau komputer. Melakukan pekerjaan seperti ini di rumah sangat berbahaya terutama karena perusahaan-perusahaan biasanya tidak menyediakan peralatan perlindungan kepada para pekerja di rumah mereka. Di samping itu mereka tidak diberi kompensasi yang adil atau hak-hak lain yang dimiliki buruh kerja. Pekerjaan yang berbahaya ini juga memapari anggota keluarga lainnya, terutama anak-anak, pada bahan-bahan beracun.

Saat bekerja dengan bahan-bahan berbahaya di rumah, lakukan tindakan pencegahan.

  • Tahu betul bahan kimia apa yang Anda gunakan dan cara menggunakan yang aman.
  • Pastikan ventilasi ruangan cukup baik.
  • Gunakan peralatan pelindung jika Anda bisa mendapatkannya
  • Jauhkan anak-anak dari tempat kerja dan bahan-bahan kerja.
  • Usahakan tidak berkerja terlalu lama yang akan membuat Anda letih, karena akan membuat pekerjaan semakin berbahaya.
  • Bicarakan dengan orang lain yang melakukan pekerjaan yang sama dan minta agar hak-hak Anda untuk mendapatkan jaminan kesehatan dan keselamatan dipenuhi.



Halaman ini telah diperbarui pada tanggal:17 Nov 2022