Hesperian Health Guides

Gangguan kesehatan di rumah

Pada bab ini:

Rumah kita tidak terlepas dari lingkungannya. Di dalam rumah bisa terdapat banyak gangguan kesehatan lingkungan yang sama dengan yang kita temukan di tengah komunitas atau di tempat kerja. Ketika merencanakan membangun sebuah rumah baru atau memperbaiki rumah yang Anda tinggali, Anda dapat melindungi kesehatan dengan mempertimbangkan masalah-masalah yang disebabkan oleh cara membangun dan di mana rumah akan dibangun, bagaimana mengisi perlengkapannya, dan pekerjaan apa yang dilakukan di rumah.

Illustration of the below: a bedroom.
Bagian atap dan jendela yang terbuka tanpa kawat memungkinkan nyamuk pembawa
malaria dan demam berdarah masuk.
Kabel-kabel listrik dapat menyebabkan kebakaran jika tidak dipasang dengan benar.
Serpihan cat yang mengandung timbal, jika termakan atau terhirup akan merusak syaraf dan otak.
Karpet dan mebel dapat mengandung plitur, dempul, atau lem yang berbahaya bila disentuh atau dihirup. Juga dapat menjadi tempat berkembang biak serangga.
Khewan di dalam rumah dapat menyebabka alergi dan asma, dan kotorannya dapat menyebabkan infeksi cacing dan penyakit lainnya.
Illustration of the below: A cooking area in a home.
Polusi udara dari luar rumah, terutama di perkotaan, kawasan industri, dan di mana pestisida digunakan dalam jumlah besar, menyebabkan asma dan penyakit lainnya di paru-paru, hidung, tenggorokan, dan mata.
Khewan pengerat, nyamuk, dan serangga lainnya dapat hidup dan berkembang biak di atap jerami dan retakan dalam dinding dan lantai, menyebarkan penyakit seperti Chagas.
Retakan pada fondasi, lantai, dan dinding, dan atap dan jendela yang tidak tertutup rapat menyebabkan hilang- nya panas dan kelembaban. Hal ini memicu tumbuhnya jamur di dinding, tempat tidur, dan mebel. Jamur da- pat menimbulkan gangguan pernapasan, ruam kulit, dan penyakit lainnya.
Bahan pembersih, pestisida, dan bahan kimia lainnya dapat menyebabkan ruam kulit, penyakit pernapasan, dan gangguan kesehatan lainnya.
Pipa air yang mengandung timbal mencemari air minum dan air untuk memasak, membuat bayi lahir cacat dan gangguan keseha- tan serius lainnya.
Kuman-kuman dari makanan atau dari wadah tempat makanan diolah menyebabkan diare dan keracunan makanan.
Membakar bahan bakar apa saja tanpa ventilasi untuk melepas karbon monoksida (CO) dan gas-gas berbahaya lainnya ke udara, akan menimbulkan penyakit serius.
Pembakaran yang terbuka menimbulkan asap yang berbahaya yang menyebabkan sakit di hidung, tenggorokan, mata, dan paru-paru serta menyebabkan kebakaran rumah.


Halaman ini telah diperbarui pada tanggal:17 Nov 2022