Hesperian Health Guides
Masuk sekolah penting bagi anak-anak tunarungu
HealthWiki > Membantu anak-anak tunarungu > Bab 12: Pendidikan > Masuk sekolah penting bagi anak-anak tunarungu
Pendidikan di sekolah akan meningkatkan kemampuan anak-anak yang tunarungu atau tidak dapat mendengar dengan baik untuk berkomunikasi, dan dapat memberi mereka kecakapan untuk menempuh kehidupan yang produktif serta menyokong keluarga mereka.
Di sekolah, anak-anak tunarungu dapat belajar membaca dan menulis - seringkali satu-satunya cara penyandang tunarungu dapat berkomunikasi dengan orang yang tidak mengenal bahasa isyarat atau tidak dapat mengerti ujaran mereka. Membaca membantu orang yang tidak dapat mendengar dengan baik memahami ideide, emosi-emosi, dan pengalaman orang lain. Menulis membantu mereka berkomunikasi dan berbagi pemikiran serta emosi mereka.