Hesperian Health Guides
Anak-anak tunarungu membutuhkan bantuan dini
HealthWiki > Membantu anak-anak tunarungu > Bab 2: Anak-anak yang tidak dapat mendengar dengan baik membutuhkan bantuan dini > Anak-anak tunarungu membutuhkan bantuan dini
Dengan bantuan, anak-anak yang tidak dapat mendengar dapat berkomunikasi dan belajar bahasa. Karena bayi mulai belajar begitu mereka lahir, penting bahwa keluarga mulai memberikan perhatian ekstra pada komunikasi untuk membantu anak mereka yang tunarungu sesegera mungkin. Jika anak-anak yang tidak dapat mendengar mendapat bantuan untuk belajar bahasa – dan bahasa itu mungkin adalah bahasa isyarat – mereka dapat mengerti dan berkomunikasi dengan orang-orang di sekitar mereka. Lalu mereka dapat belajar apa yang biasanya dipelajari/diketahui anak-anak lain dengan mendengar.
Jika masalah pendengaran anak diketahui secara dini dan bantuan yang efektif diberikan, tahun-tahun yang terbaik untuk belajar bahasa dan ke cakapan berkomunikasi (lahir sampai usia 7 tahun) tidak akan hilang. Lihatlah Bab 7, Bab 8 dan Bab 9 untuk mendapatkan informasi lebih banyak mengenai membantu seorang anak belajar bahasa.