Hesperian Health Guides

Bab 14: Dukungan untuk orangtua dan pengasuh


HealthWiki > Membantu anak-anak tunarungu > Bab 14: Dukungan untuk orangtua dan pengasuh


Pada Bab ini:

Di seluruh dunia, orangtua dan para anggota keluarga bekerja sangat keras mengasuh anak-anak kecil mereka. Dan bila suatu keluarga mempunyai anak yang tidak dapat mendengar, ada tanggungjawab tambahan untuk memastikan bahwa anak mendapatkan segala yang diperlukannya untuk tumbuh dengan baik. Pekerjaan tambahan itu akan besar sekali bedanya bagi anak, tetapi dapat sangat menekan/menimbulkan stress dan melelahkan bagi orangtua. Bab ini berisi informasi untuk membantu keluarga dan pengasuh anak-anak tunarungu menemukan cara untuk menangani situasi mereka dan merawat diri sendiri sebaik mereka merawat anak mereka.

2 women and a small child sitting together.

Karena kita berbagi kehidupan dengan anak-anak kita, semua yang terjadi pada mereka sangat memengaruhi kita. Banyak keluarga yang mempunyai anak tunarungu merasa tak berdaya atau takut akan masa depan. Jika orangtua bersatu untuk mendukung satu sama lain, mereka dapat memperbaiki kehidupan anak-anak mereka yang tunarungu. Mereka juga dapat bekerja sebagai satu kelompok agar masyarakat memberikan dukungan yang lebih baik bagi semua anak yang mempunyai masalah pendengaran.


Halaman ini telah diperbarui pada tanggal:05 Jan 2024